Spread the love

Apakah kamu sudah mulai menerapkan gaya hidup zero waste? Jika iya, kamu bisa mulai beralih dari pembalut sekali pakai yang memiliki bahan kimia dengan pembalut yang lebih ramah lingkungan dan sehat, yaitu pembalut daun sirih, pembalut dari bahan alami yang baik untuk tubuh dan bumi kita. Yuk, cari tahu lebih lengkap!

Mengenal Daun Sirih

Daun sirih yang memiliki nama ilmiah Piper betle, adalah tanaman obat yang memiliki banyak khasiat dan sangat terkenal di berbagai belahan dunia termasuk di Indonesia. Beberapa kandungan senyawa yang ada di dalam daun sirih seperti, eugenol, kavikol, dan flavonoid memberikan berbagai macam manfaat. 

Kandungan saponin yang ada di dalam daun sirih juga bertugas sebagai antioksidan yang mempercepat penyembuhan luka. Tak heran jika daun sirih telah digunakan secara turun-temurun sebagai obat tradisional untuk berbagai macam penyakit.

Sehat dan Sustainable dengan Daun Sirih

Daun sirih merupakan bahan alami yang mudah terurai, sehingga tidak menghasilkan sampah plastik yang dapat mencemari lingkungan. Proses produksi pembalut daun sirih cenderung lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan pembalut biasanya karena pembalut ini menggunakan bahan utama serbuk daun sirih. 

Secara sederhana, produksi pembuatan pembalut daun sirih membutuhkan daun yang berkualitas, kemudian daun tersebut dibersihkan dan dikeringkan. Setelah kering, daun akan diolah menjadi serbuk atau ekstrak. Serbuk atau ekstrak daun sirih inilah yang kemudian menjadi bahan utama pembalut.

Selain itu, daun sirih juga memiliki antiseptik dan antibakteri yang baik untuk mengurangi bau tidak sedap. Kandungan alami yang ada di dalamnya juga dapat meredakan iritasi dan mengurangi risiko infeksi dengan menjaga keseimbangan pH pada organ intim. Pembalut daun sirih umumnya memiliki tekstur lebih lembut dan dapat menyerap dengan baik, sehingga kamu akan nyaman saat menggunakan pembalut sustainable ini.

Dengan menggunakan produk alami seperti pembalut daun sirih yang mengandung bahan alami, kamu bisa menjaga kesehatan tubuhmu dan memaksimalkan gaya hidup zero waste yang kamu terapkan. Yuk, beralih ke pembalut daun sirih sebagai bagian dari gaya hidup sustainable kamu!